Sabtu, 06 Desember 2008

Bahagia di dalam Masalah

Judul diatas mungkin agak kontroversial. Jika bahagia ketika berhasil mencapai suatu tujuan, bahagia ketika memperoleh sesuatu yang selama ini di dambakan, mungkin itu wajar. Namun bahagia ketika mendapat masalah? Terlebih masalah yang mungkin bagi kamu di rasakan maha berat? Bisakah???
kita Bisa bahagia dalam setiap keadaan apapun. itulah yang saya rasakan dan saya alami selama ini. Saya Bisa tenang ketika sebuah Bisnis besar saya Hancur di tahun 2003, saya bisa bersyukur di saat Kekasih yang dulu pernah begitu saya cintai mengkhianati dan meninggalkan saya dan bahkan saya sanggup tersenyum di saat Ayah yang sangat saya sayangi pergi untuk meninggalkan saya selama-lamanya kembali keharibaannya.
Sekarang saya bertanya pada anda, Apakah anda saat ini punya masalah? lebih tepatnya masalah besar? masalah yang membuat wajah anda muram tak bisa tersenyum, membuat jiwa anda labil, membuat hati anda perih bahkan miris, atau saking besarnya bahkan sampai membuat kaki dan seluruh badan anda lemah tak berdaya?
Lanjutkan bacanya... karena blog ini saya persembahkan untuk anda. untuk anda yang sedang berjuang menghadapi masalah terberat dalam hidup anda. Saya ingin membantu anda agar anda mampu kembali berdiri tegak. Agar mata anda yang redup kembali bersinar. Agar hati anda yang Hampa kembali kuat. Sampai Anda merasa bahwa anda ingin berumur sangat panjang. Menjalani Hidup dengan semangat. Karena Hidup ini Indah adanya.

Berikut Cara Bahagia dalam Masalah masalah besar tersebut..

1. Bahagia di Saat Gagal

Siapa yang tidak pernah gagal? Pasti pd pernah khan? ato malah pada sering,hehehehe...
Nah.. Gimana Rasanya?
Kecewa? Sedih? Marah? Ups.... Sabar Bro, berhenti seperti anak kecil, ada cara yang lebih dewasa saat anda mengalami kegagalan. Dengan bersikap dewasa, anda akan tampak seperti orang diatas rata rata, lebih berwibawa dan berkharisma, hee... serius..!
Sekarang Buka pikiran anda, saya akan beritahu hikmah penting dari sebuah kegagalan:
1. Setelah kemunduran maka setelahnya anda akan mendapat tenaga lebih besar untuk maju.
Begini Penjelasannya, agar lebih mudah saya ilustrasikan seperti ini, coba kamu berjalan.. trus berjalan... Trus berhenti. sekarang coba melompat kedepan. Go!!! Gimana, bisa jauh ga lompatannya? Bisa, tp agak susah khan..
Sekarang coba lompat dgn seperti ini, Posisi tegak..

Bersambung

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Wew,nanggung banget nulisnya broo...tapi ada sepetik hikmah yang didapat dari kegagalan...mungkin aQ juga dulu pernah gagal...baik dalam percintaan bahkan usaha yang dibangun...Tapi menurutku hidup tetap berlanjut 'n bagaimana kita bisa menyikapi hidup dengan bijak dan baik...Benar kata orang2 dLu "Kegagalan adalah guru yang paling berharga" karena kita telah mengalaminya...Lihatlah kegagalan sebagai cerminan untuk menstimulus motivasi kita kedepan untuk lebih baik...occeey...


kynya orang banjar...coba aza ikut gabung komunitas blogger Kalimantan Selatan di http://kayuhbaimbai.org


by
www.iphal.com